SMK Muhammadiyah 1
Trenggalek melaksanakan Class Meeting di Halaman SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek.
Class Meeting adalah ajang perlombaan untuk mengekspresikan kompetensi siswa
dalam banyak hal yaitu lomba Volly ball, pidato, lomba puisi, lomba fashion,
lomba senam, tarik tambang.
Selain siswa
mendapatkan pelajaran, alangkah sangat kreatif bila sekolah memberikan ruang
untuk siswa menampung kemampuan terpendamnya melalui “Class Meeting”. Setelah
lama pusing dengan buku dan mengerjakan soal (ujian kenaikan kelas) selama 2
pekan full. Tibalah waktunya untuk melepaskan penat sembari membuat badan agar
tetap terjaga. Dari sinilah IPM SMK Muhammadiyah 1 Trenggalek mengadakan agenda
Class Meeting.
Acara yang diadakan dimulai
dari jam 08.00- jam 13.00 tergolong sangat meriah. Teriknya matahari yang
membasahi badan mereka tak membuat patah arang untuk saling bersaing dalam
kompetisi tersebut. Karena mereka bertanding atas nama kelas, sehingga demi
menjaga kehormatan kelas tak ada kata menyerah sebelum akhir pertandingan.